Apa itu Launcher? Tips Serba-serbi Launcher

KAS Techno - Launcher adalah aplikasi android yang menyediakan berbagai effect perubah tampilan. Fungsinya adalah mengubah tampilan android menjadi seperti yang diinginkan. Misalnya jika kita menginginkan tampilan android layaknya Windows Phone, Iphone, dll. Maka kita bisa menggunakan Launcher windows 8, Launcher IOS dan lainnya.

Launcher juga akan mempercantik tampilan android sobat. Terkadang, ada beberapa android yang memiliki tampilan datar dan tidak enak dipandang. Tugas dari launcher adalah membuat bukan hanya tampilan saja tetapi juga dari segi cara menggeser layar, masuk menu utama, atau proses installasi aplikasi menjadi berbeda dari bawaaanya. Vendor lokal biasanya tidak merubah tampilan android mereka. Artinya ketika anda membeli android, maka tampilannya adalah asli dari google.
Launcher Android
Ilustrasi : Launcher
Sedangkan, bila anda membeli dari yang branded, biasanya mereka akan merubah tampilan gaya mereka sendiri. Misalnya Samsung, Sony, dan Asus, mereka punya gaya masing-masing. Berbeda dengan pabrikan non-branded yang tampilannya terlihat "asal jadi".

Min bisa ga gue pasang Launcher di Andro gue?
Kenapa tidak? Launcher adalah aplikasi. Dan aplikasi bisa dengan mudah dipasang dan dibongkar. Hanya dalam hitungan menit semuanya selesai.

Apalagi Kelebihan Launcher min?
Yap ada. Satu kelebihan yang dimiliki launcher adalah mereka sangat ringan. Ada beberapa menu yang di UI (User Interface) bawaan tidak ada seperti clear apps yang berguna untuk membersihkan android dari aplikasii yang sedang berjalan dan memakan baterai.

Kecepatan aksesnya juga luar biasa. Selain tampilan, ada juga cara mengakses aplikasi yang cukup bagus menurut penulis. Contohnya pada smart Launcher, dengan hanya menggeser kita sudah masuk ke menu utama yang dikelompokan menurut kategori, Game, Apikasi, Tools, dan sebagainya. Ini akan mempercepat kita dalam mengakses suatu aplikasi.

Nanti Andro gue jadi lemot ga?
whoho.. tenang saja. Selagi anda punya RAM sebesar 512 Mb, tidak usah khawatir akan memberatkan sistem. Biasanya yang memperberat adalah adanya aplikasi yang berjalan dibelakang, misalnya gmail atau google plus yang ketika internet anda menyala maka akan mulai aktif memakan RAM.

Jika penyetelan kita bagus, dan juga memang dari Launchernya sendiri didesign ringan, maka kita tidak perlu pusing soal berat atau tidaknya. Yang pasti RAM kita memang harus cukup besar. Penulis pernah menguji ke android yang RAM-nya hanya sebesar 250-an, atau setengah dari 512. RAM sebesar itu sudah dipakai oleh sistem android lalu sisanya adalah untuk pengguna. Jadi kalau sistem memakan 130 MB lalu sisanya hanya tinggal 120 MB-an. Dengan sisa segini, sulit bagi aplikasi untuk bisa berjalan lancar. Kecuali jika kita pakai clear apps seperti diatas tadi.

Tips Menggunakan Launcher dengan baik!
Jika anda berniat untuk memakai Launcher, lebih baik pastikan dahulu kalau RAM anda masih muat. Jangan memaksakan, atau tidak anda akan kehabisan ruang dan mulai melamban. Carilah informasi tentang device anda, dan launcher apa saja yang bagus tanpa lack jika dipasang. Sekian artikel ini terimakasih.

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Apa itu Launcher? Tips Serba-serbi Launcher"

  1. nambah wawasan lagi

    ReplyDelete
  2. Jadi untuk mengubah tampilan itu namanya Launcher yak, btw nice info ka

    ReplyDelete
  3. Keren ya launcher bisa ngubah tampilan gitu

    ReplyDelete